Bandung (19/02/2025) – Udara pagi di Bandung amat cerah, sehingga membuat segerombolan anak-anak TK bersemangat menikmati hari itu. Hal itu juga berlaku bagi sejumlah muda-mudi berjas abu-abu, yang mana mereka tampak ceria silih berganti memasuki aula untuk mengikuti agenda kampus.

Hari itu merupakan hari di mana Kuliah Kerja Lapangan (KKL) dilakukan. Agenda tahunan Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) itu dilaksanakan di TK Islam Cendekia Muda Bandung. Sebanyak 52 mahasiswa PIAUD dan 4 dosen pembimbing terlibat dalam kegiatan tersebut. Mereka disambut oleh Dhini Fadliyanti, S.Psi., Kepala TK, bersama guru-guru lain dan tenaga kependidikan.
Satuan PAUD yang berlokasi di Arcamanik, salah satu kecamatan di area Bandung Timur, itu menjadi destinasi KKL mengingat TK tersebut tergolong unik. M. Agung Hidayatulloh, Ketua Program Studi PIAUD, berujar, “Di antara ciri khasnya adalah prinsip Pendidikan Berpusat pada Tuhan (God Centered Education)”. Hal lain yang menjadikannya sering dikunjungi para praktisi pendidikan adalah semangatnya dalam mengakomodasi anak berkebutuhan khusus. Pada saat KKL berlangsung, terhitung ada 17 ABK yang terdaftar di TK itu.

KKL diawali dengan seremonial di aula utama dan diisi dengan sambutan secara umum oleh pimpinan Yayasan Laju Pendidikan. Selanjutnya mahasiswa berkesempatan melakukan observasi ke kelas-kelas tempat anak-anak TK belajar. Di samping mengamati proses pembelajaran, mereka juga melihat-lihat sarana dan prasarana yang ada di TK itu. KKL berlanjut dengan diskusi bersama Kepala TK. Diskusi sendiri berlangsung menarik, sebab ada hal-hal baru yang belum diperoleh mahasiswa selama di perkuliahan.

KKL diakhiri dengan pemberian cendera mata kepada Kepala TK dan foto bersama.