Salatiga (4/6/2024) Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini Kabinet Kulanawasena mengadakan Seminar Internasional yang mengusung tema “Challenges and Innovative Strategies for Teaching English in Early Childhood Education“, yang dilaksanakan di Audotorium Lt.3, Gedung K.H. Ahmad Dahlan Kampus UIN Salatiga. Tujuan dilaksanakan kegiatan ini untuk mengeksplorasi strategi inovatif untuk mengintegrasikan pembelajaran bahasa inggris pada Pendidikan anak usia dini, merangsang para pendidik, mahasiswa, dosen, dan orang tua dalam mendukung pembelajaran bahasa inggris pada anak usia dini.
Acara Seminar Internasional ini diawali dengan serangkaian acara pembukaan diantaranya sambutan dari Bapak Muhamad Rozikan, M.Pd selaku Kaprodi PIAUD dilanjutkan oleh Bapak Prof.Dr. Mansur, M.Ag selaku Dekan FTIK UIN Salatiga sekaligus membuka acara seminar dan ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Bunda Aulia Qurrotaayun.
Setelah acara ditutup dengan doa, kemudian dilanjutkan dengan pembacaan CV moderator, Miss Aprilian Ria Adisti, M.Pd oleh MC. Pada seminar ini materinya diisi oleh ibu Deborah Bixler beliau merupakan Substitute Public School Teacher Clovis Unified School yang memberikan materi tidak jauh dari tema yaitu “Tantangan dan Strategi Inovatif Pengajaran Bahasa Inggris di Pendidikan Anak Usia Dini” yang artinya dalam pengajaran bahasa inggris untuk pendidikan anak usia dini terdapat tantangan yang harus dihadapi tetapi hal itu tentunya pasti akan ada strategi untuk menyelesaikan masalah tersebut salah satunya yaitu dengan menggunakan metode bercerita sebelum tidur, mengajak anak bernyanyi atau mendengarkan lagu bahasa inggris supaya anak terbiasa dan tidak merasa bosan.
“Jika kita ingin menjadi orang yang hebat, jangan pernah malas untuk belajar karena dari belajar kita bisa menuai tujuan kita yaitu kesuksesan” tutur Miss Lia ketika memberikan clossing statement kepada peserta seminar.
Offical Account📱
Email: hmpspiauduinsalatiga@gmail.com
Instagram: @hmpspiauduinsalatiga
Tiktok: @hmpspiauduinsalatiga
Facebook: Hmps Piaud Uin Salatiga
Youtube: PIAUD UIN SALATIGA
————————————————————————