Salatiga (14/09/2024) Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini Kabinet Kulanawasena mengadakan cara Fantastic’24 dengan yang mengusung tema “Merajut Asa, Menyemai Cita, Berproses Bersama ” , yang dilaksanakan di Pandopo Rono Sentiko Blotongan . Tujuan dilaksanakan kegiatan ini yaitu untuk mempererat silahturahmi antara mahasiswa mahasiswa baru dengan Pengurus HMPS PIAUD, menambah wawasan baru dan pengetahuan tentang prodi PIAUD.
Acara Fantastic ini diawali dengan serangkaian acara pembukaan diantaranya sambutan dari Bapak Muhamad Rozikan, M.Pd yang diwakilkan oleh Bapak M. Agung Hidayatulloh S.S., M.Pd.I. sekaligus membuka acara Fantastic’24 dan ditutup dengan sesi foto bersama. Sebelum dilanjutkan ke kegiatan selanjutnya MC mempunyai jargaon yaitu bersama kita tumbuh, bersama kita belajar, bersama kita meraih mimpi.
Setelah acara ditutup dengan foto bersama kemudian dilanjutkan senam bersama dengan peserta dan panitia sebelum memasuki materi. Pada kegiatan Fantastic’24 ini diisi oleh Bunda Faaizah yang memberikan materi tidak jauh dari tema “Merajut Asa, Menyemai Cita, Berproses Bersama ” yang artinya menggambarkan konsep-konsep yang saling terkait dan sering muncul diberbagai konteks yang mengajarkan pentingnya optimisme, visi jangka panjang, dan kerja sama untuk mencapai kesuksesan dan kebahagiaan.
Saat materi dipaparkan para peserta tidak hanya diberikan teori saja tetapi juga belajar praktek berpikir kritis untuk memecahkan masalah. Peserta diberikan soal dan mereka memberikan jawaban dilanjutkan presentasi kedepan.
Offical Account📱
Email: hmpspiauduinsalatiga@gmail.com
Instagram: @hmpspiauduinsalatiga
Tiktok: @hmpspiauduinsalatiga
Facebook: Hmps Piaud Uin Salatiga
Youtube: PIAUD UIN SALATIGA