Berita Utama

Tingkatkan Kompetensi Riset Mahasiswa, Prodi PAI Gelar Pelatihan Olah Data Penelitian

Dalam rangka meningkatkan kompetensi riset mahasiswa, Program Studi PAI Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan UIN Salatiga menyelenggarakan kegiatan pelatihan pengolahan data penelitian. Kegiatan pelatihan pengolahan data penelitian dilaksanakan pada hari kamis, 30 mei 2024 bertempat di Auditorium Lantai 3 Gedung Ahmad Dahlan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Kampus 3 UIN Salatiga. Peserta kegiatan pelatihan pengolahan data penelitian adalah seluruh mahasiswa PAI dari berbagai angkatan yang dipandu Naela Maghfiroh, S.Pd., Awardee PBSB Tahun 2023 UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Kegiatan pelatihan pengolahan data penelitian dimulai pukul 08.00 di ruang auditorium Lantai 3 Gedung Ahmad Dahlan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Kampus 3 UIN Salatiga. Acara diawali dengan pembacaan basmalah,  pembacaan ayat suci Al-Qur’an. Setelah itu dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne UIN Salatiga serta sambutan-sambutan.

Sambutan Ketua Program Studi PAI diwakili oleh dosen PAI, yaitu bapak Purnomo, M.Pd.I. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan agar seluruh peserta dapat mengikuti dengan baik Pelatihan Pengolahan Data Penelitian Prodi PAI Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) UIN Salatiga Tahun 2024. Hal ini maksudkan agar mahasiswa memiliki bekal untuk bisa mengolah data penelitian khususnya penelitian kuantitatif dalam penulisan skripsi.

Menurut Ketua Program Studi PAI, Bapak Guntur Cahyono, M.Pd., tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan ketrampilan kepada mahasiswa penggunaan aplikasi SPSS untuk pengolahan data hasil penelitian kuantitatif. Peningkatan dan perluasan ruang lingkup penelitian bagi mahasiswa PAI dalam penyelesaian tugas akhir skripsi. (SA)

.